Intip Cuplikan Cinematic dari Kingdom Hearts 3 yang Kelam Banget!




Akun resmi Kingdom Hearts di Youtube akhirnya merilis  cuplikan baru untuk game Kingdom Hearts III. Cuplikan bberkualitas CGI ini juga menunjukkan lagu terbaru hasil kolaborasi Utada Hikaru dan musisi dubstep ternama, Skrillex, berjudul "Face My Fear". Buat lo yang penasaran, lo bisa lihat cuplikannya dibawah ini.




Cuplikan terbaru game Kingdom Hearts III ini menunjukkan secara singkat kisah-kisah Kingdom Heatts dari awal hingga sekarang. Adegannya berupa kisah perjuangan para protagonis dari game Kingdom Hearts III bakal menyisipkan kisah dari game sebelumnya dalam bentuk narasi.

Utada Hikaru dari dulu sudah membuat lagu untuk Kingdom Hearts I dan Kingdom Hearts II, masing-masing berjudul "Simple and Clean" dan "Sanctuary". Pada Kingdom Hearts III, Utada Hikaru mempersembahkan lagu "Chikai" atau "Don't Think Twice" pada versi Bahasa Inggris sebagai tema akhir.

Pada mulanya, Skrillex diminta Square Enix untuk membuat remix dari lagu Dont Think Twice sebagai lagu pada cuplikan pembuka game. Namun Skrillex justru membuat lagu baru yang berjudul Face Your Fear. Kalau lo yang suka dengan lagu ini, lo bisa membeli versi penuh lagu Face My Fear pada tanggal 18 Januari 2018 dalam bentuk CD Single.



Akun Twitter resmi Kingdom Hearts telah menguumkan bahwa game mereka sudah selesai dibuat. Game Kingdom Hearts III bakal dirilis secara bersamaan diseluruh dunia pada tanggal 29 Januari 2019 untuk PlayStation 4 dan Xbox One. Hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari Square Enix perihal kelanjutan cerita game tersebut.