Tahun 1960-an menjadi era kebangkitan dunia antariksa dunia. Amerika Serikat dan Uni Soviet berlomba dalam mengeksplorasi angkasa luar.
Salah satu pencapaian AS terjadi pada 54 tahun silam, 3 Juni 1965. Astronaut Negeri Paman Sam berhasil berjalan di antariksa untuk pertama kalinya dalam sejarah.
Mayor Edward H White II adalah antariksawan yang dimaksud, yang berhasil melakukan pijakan sejarah tersebut. Sekitar 1.642 kilometer di atas permukaan Bumi, Edward White membuka pintu peawat Gemini 4 dan mulai menampakkan kakinya keluar kapsul.
Selama sekitar 20 menit, Edward berada di luar kapsul, merasakan berjalan melayang diluar angkasa, demikian seperti dimuat BBC.
Ekspedisi Gemini yang dilakukan White ini menjadi salah satu perjalanan angkasa luar yang berhasil. Pada misi ini, ia pulang kembali ke Bumi dengan selamat.
Edward kemudian melanjutkan eksplorasi lanjutan untuk bisa menginjakkan kaki ke Bulan, bersama astronaut lain yaitu Virgil ''Gus" Grisso dan Roger B. Chaffee, dalam misi Apollo 1. Namun nahas, peluncuran roket pesawat mengalami kecelakaan.
Kebakaran besar terjadi ketika modul komando Apolo 1 meledak selama simulasi di stasiun penerbangan Cape Canaveral, Florida.
Ketiga awak tewas, termasuk Edward yang meninggal karena sesak nafas. Percikan api langsung menyambar di dalam modul. Desain pintu yang sulit untuk dibuka membuat para astronaut sulit untuk menyeamatkan diri.
Sejarah lain mencatat pada 3 Juni 1982, Duta Besar Israel untuk Britania Raya, Sholomo Argov ditembak hingga lumpuh di jalanan London.
Pada tanggal yang sama, tahun 1923, majalah ternama Amerika Serikat "Time" terbit perdana.