Pada Desember lalu, Nintendo memberikan kejutan dengan mengumumkan kehadiran protagonis Persona 5, Joker, sebagai DLC Super Smash Bros. Karakter yang jadi DLC pertama game ini akhirnya dirilis pada April lau. Nah, hanya tiga bulan setelah perilisan Joker, Nintendo kembali mengejutkan penggemar dengan kehadiran karakter baru lainnya.
Sutradara Super Smash Bros Ultimate, yaitu Masahiro Sakurai, yang langsung turun tangan memperkenalkan karakter barunya lewat sebuah video. Jika sebelumnya Nintendo mengajak protagonis Persona 5, kali ini mereka mengajak protagonis Dragon Quest untuk masuk dalam daftar karakter di game ini.
Karakter Dragon Quest yang disebut sebagai Hero ini dapat berwujud sebagai salah satu dari empat protagonis dari Dragon Quest, diantaranya Dragon Quest 3: The Seeds of Salvation, Dragon Quest 4L Chapters of the Chosen, Dragon Quest 8: Journey of the Cursed King, dan Dragon Quest 11: of an Elusive Age.
Selain tampilannya, kalian jgua bakal menemukan berbagai sistem combat yang pastinya enggak asing buat penggemar Dragon Quest: Kalian bisa menemukan spell Zap, Frizz, atau Woosh. Bahkan keempat protagonis dari seri Dragon Quest tersebut bisa kalian adu satu sama lain di Super Smash Bros Ultimate.
DLC terbaru ini juga berisi stage yang terinspirasi oleh Dragon Quest, Yggdrasil's Altar, dan delapan lagu dari berbagai seri klasik Dragon Quest. Kalian juga bisa mendapatkan kostum Mii Fighter terbaru yang terinspirasi dari Dragon Quest, termasuk armour-nya Erdrick dan topi Slime.
Bersamaan dengan kehadiran karakter baru, Nintendo juga merilis update Version 4.0 untuk game ini. Update ini berisi tingkat kesulitan Very Easy untuk mode Adventure, mode pertandingan online, dan opsi untuk memprediksi pemenang pertandingan dalam mode Spectator.
Hero dari Dragon Quest bisa kalian beli terpisah dengab harga 6 Dolar Amerika atau sekitar Rp 85 ribu. Selain itu, kalian jugab isa mendapatkannya dengan membeli Super Smash Bros Ultimate Fighter Pass dengan harga 25 Dolar Amerika atau sekitar Rp 351 ribu.