Apakah Spider-Man Akan Jadi Cameo di Venom 2?

Apakah Spider-Man Akan Jadi Cameo di Venom 2?

Saat film Venom (2018) dirilis, banyak yang mengharapkan kemunculan musuh bebuyutuannya, yaitu Spider-Man, di film tersebut. Apalagi, sempat tersiar kabar bahwa pemeran Spider-Man, Tom Holland, sudah melakukan proses syuting untuk kemunculannya di Venom.

Kenyatannya, manusia laba-laba dari Marvel sama sekali enggak muncul di Venom. Ternyata, Marvel Studios meminta Sony Pictures untuk menghapus kemunculan Holland. Ditambah lagi, Spider-Man telah kembali ke MCU. Apakah ada kemungkinan buat Spider-Man untuk benar-benar muncul di film kedua Venom?

Dilansir Geeks Worldwide, ada kemungkinan jika Holland bakal muncul di Venom 2. Kabarnya, Sony Pictures sedang melakukan negosiasi untuk kemunculan Spider-Man di film sekuelnya. Selain Geeks Worldwide, seorang jurnalis bernama Daniel Richtman juga mengabarkan bahwa kehadiran Holland di Venom 2 merupakan bagian dari kesepakatan kembalinya Spider-Man di MCU.



Jika Spider-Man atau Peter Parker benar-benar muncul di Venom 2, hal tersebut bakal mengonfirmasi bahwa semesta Sony dan MCU bakal terhubung. Namun, jika Marvel Studios belum berniat memasukkan Venom di MCU, maka kemunculan Holland bakal mengonfirmasi kehadiran multiverse di dunia Spider-Man.

Sebelum kabar ini beredar, Spider-Man memang sudah santer diberitakan akan muncul di Venom 2. Pada Oktober lalu, sutradara film pertamanya, yaitu Ruben Fleischer, sempat membicarakan masa depan crossover antara kedua karakter Marvel ini. Yap, Fleischer memang enggak kemblai sebagai sutradara sekuelnya. Namun, dia sudah membicarakan rencana kelanjutan nasib Venom ke depannya.

Walau mendapatkan kritik yang beragam, Venom nyatanya sukses besar di Box Office dunia, bahkan menjadi film terlaris ketujuuh di 2018. Berkat kesuksesan tersebut, Sony Pictures tetap optimis membuat sekuelnya walay kurang berhasil secara penilaian.

Menggantikan Fleischer, Andy Serkis ditunjuk menjadi sutradara Venom 2. Film ini rencananya akan dirilis pada 2 Oktober 2020. Apakah kalian termasuk yang mengharapkan kehadiran Spider-Man di sekuelnya? Jangan sungkan untuk berikan komentar kalian di kolom komentar, ya!