10 Game Seru yang Menampilkan Unsur Indonesia di Dalam Permainan

10 Game Seru yang Menampilkan Unsur Indonesia di Dalam Permainan

Game jadi salah satu raksasa industri hiburan. Sama halnya dengan film, rasanya video game punya banyak unsur yang membentuknya. Entah itu latar lokasi atau cerita di dalamnya bisa saja memuat banyak hal. Uniknya, Indonesia juga masuk disebut dalam beberapa game seru, loh.

Memang, sangat langka bisa melihat Indonesia disebut dalam game-game besar. Tentu ada kebanggaan tersendiri bagi kita. Bisa jadi latar lokasi, atau memang ada unsur-unsur khas Tanah Air dibawa dalam beberapa game seru ini. Penasaran dengan daftarnya? Simak daftarnya berikut ini!

1. Horizon Zero Dawn

Di game seru sekelas ekslusif Playstation, Indonesia juga bisa sampai disebut, loh! Horizon Zero Dawn yang mengambil latar futuristis membawa banyak artefak serta bercerita jika Indonesia sempat hancur lantran sebuah bencana di Sungai Citarum. Di dokumen bertajuk "We Were Indonesia", di cerita jika ada bencana teknologi nano yang terjadi di sekitar Citarum.

2. Far Cry 3

Seri Far Cry adalah salah satu game open world yang sangat populer. Di sekuel ketiganya, mereka membawa pulau tropis yang jadi latarnya. Memang, Indonesia tidak disebut secara pasti, namun banyak pertanda unik seperti hadirnya hewan-hewan khas negeri ini beserta karakter sampingan Citra yang menggunakan bahasa Indonesia.

3.Mobile Legends

Enggak bisa dimungkiri, Mobile Legends adalah satu game Android terpopuler yang dimainkan jutaan pemain asal Tanah Air. Oleh karenannya, Moonton berani menghadirkan karakter ekslusif dari Indonesia, yakni Gatotkaca serta Kadita yang terinspirasi dari cerita Nyi Roro Kidul. Gatotkaca juga sering berkata "unity in diversity" yang mirip seperti semboyan kita, Bhinneka Tunggal Ika.

4.Tom Clancy's Spliter Cell: Pandora Tomorrow

Seri game Splinter Cell menawarkan aksi stealth-mission berbalut adu senjata api. Di seri bertajuk Pandora Tomorrow, Indonesia jadi salah satu latar misi yang bisa pemain jajal. Sam Fisher mampir langsung ke Jakarta untuk mencari salah satu teroris bernama Suhadi yang jadi dalam bom bunuh diri di kota Dili, Timor Timur.

5. Civilization 5

Game strategi bertema sejarah Civilization jadi seri yang sangat populer bagi pencinta game RTS. Di DLC bertajuk "Brave New World" pada sekuel kelimaya, Kerajaan Mataram jadi salah satu faksi yang bisa kita pilih. Ada karakter Gajah Mada serta senjata keris yang digunakan prajuritnya.

6. Arena of Valor

Berbeda dengan Mobile Legends yang membawa karakter legenda, sang pesing Arena of Valor justru membawa karakter unik Wiro Sableng jadi salah satu Hero yang bisa pemain pilih. Vino G. Bastian yang jadi pemeran seri reboot pendekar ini juga turun langsung jadi model dan menyumbang suara buat voice-line-nya, lho!

7. Just Cause 2

Siapa yang kenal Rico Rodriguez? Agen mata-mata yang terkenal punya banyak alat unik menjalankan misinya digame Just Cause. Di sekuel kedua, game seru ini secara langsung mengambil latar gabungan dari Singapura, Indonesia, dan Malaysia. Yap, di kepulauan fiktif bernama Panau ini, kita bisa terjun ke lokasi dengan nama unik seperti Kampung Pantai Berangin atau Kampung Anjing Gila.

8. Chess Rush

Ketika genre auto-battler makin populer di 2019 silam, Tencent pun berani merilis game miliknya sendiri, Chess Rush. Pada 2020 ini, mereka berniat menghidupkan tokoh superhero Tanah Air, Gundala jadi maskot karakter yang bisa pemain miliki. Siapa dari kalian yang juga ikut ngefans sama Sancaka alias Gundala Putra Petir, nih?

9. Ragnarok Online

Lagi-lagi, game online populer di Indonesia seakan-akan berusaha menghidupkan negeri ini di game-game ciptaannya. Di Ragnarok Online versi klasik, kita bisa bertemu dengan Pulau Komodo dan Pulau Dewata yang jadi destinasi wisata di Indonesia. Sayangnya, dua lokasi ini sempat dianggap salah menggarap konten Comodo jadi destinasi untuk berjudi sementara Pulau Dewata dihuni hewan-hewan kadal mirip komodo.

10. V-Rally

Di era Playstation pertama, V-Rally adalah salah satu judul game balap yang cukup unik. Indonesia jadi latar salah satu sirkuit balapan rally yang digarap. Uniknya, meski terkesan klasik, sang pengembang, yakni Atari berhasil membawa rumah-rumah tradisional serta nuansa pedesaan yang unik di sirkuit tersebut.