DreadOut 2 Pastikan Tanggal Rilis, Berani Main?

DreadOut 2 Pastikan Tanggal Rilis, Berani Main?

Apakah kalian penggemar game horor lokal Dreadout? Kabarnya game besutan Digital Happiness ini siap merilis sekuelnya enggak lama lagi. Yap, DreadOut 2 dipastikan bakal meluncur pada 20 Februari 2020. Apakah kalian berani memainkannya?


Sekilas, terlihat cuplikan kalau kini karakter utama bisa menyerang para ''hantu. Enggak hanya makhluk halus, Linda terlihat menghadapi para zombie. Adapun senjata seperti pisau dan kapak bisa digunakan oleh pemain. Belum jelas bagaimana mekaniknya, meski begitu, Linda kelihatan lihai menggunakan senjatanya.

DreadOut 2 bakal menggunakan latar Bandung. Dalam cuplikan, terlihat kalau Digital Happiness menggunakan render yang sangat detail. Jalan Braga, bangunan SMA 5, maupun taman Maung trlihat sangat realistis.



Kini, DreadOut 2 bakal menceritakan waktu malam dan siang. Sebelumnya, DreadOut hanya membawa suasana malam mencekam saja. Kali ini, pemain bisa menikmati cerita dan sedikit beristirahat kala sore. Meski begitu, waktu terang juga bisa mencekam. Cerita yang bergulis juga bisa jadi lebih panjang daripada game pertamanya.

Pemain akan bermain sebagai Linda, pelajar SMA yang dihadapkan sama petualangan supranatural. Di dalam cuplikan kita bisa mendengar narasi dibawakan oleh sesosok perempuan. Belum jelas siapakah sosok yang berbisik di cuplikan DreadOut 2 ini.

Sebagai game horor, DreadOut 2 menggunakan kombinasi karakter supranatural lokal dengan balutan gameplay yang menegangkan. Kini, pemain dihadapkan sama aktivitas yang panjang. Ada banyak teka-teki untuk diungkap. Jumpscare juga bakal mengisi banyak sudut di game ini.



Nah, buat yang belum tahu, Dreadout adalah game horor kreasi developer lokal, Digital Happiness. Pengembang asal Bandung ini menggunakan Unreal Engine sebagai mesin pembuat gamenya. Alhasil, visual pun berhasil mengguga. Wajar kalau akhirnya game ini diangkat ke layar lebar.

Belum jelas berapa playtime yang dibutuhkan untuk menyelesaikan game ini. Menilai dari trailer-nya, bisa jadi pemain butuh di atas 10 jam untuk menyelesaikan game ini. Belum lagi teka-teki yang menyulitkan bisa menambah durasi permainan. Apakah kalian berani memainkan game ini?

Bagaimana menurut kalian dengan kehadiran game horor baru ini? Jangan sungkan untuk bagikan pendapat kalian dikolom komentar dibawah, ya!